Stay In Touch

Blogger Tuban

Logo Blogger Tuban, Kuda Hitam Ronggolawe

Blogger, merupakan salah satu dari banyak spesies yang berada didunia maya ini. Spesies yang bisa menjadi  pembawa hal-hal positif dan tidak jarang juga membawa hal-hal negatif. Seorang blogger (blogger personal) tidak dituntut untuk membuat artikel yang sesuai kaidah EYD. Blogger, terutama blogger personal adalah spesies yang bebas menulis artikel namun tetap bertanggung jawab akan apa yang ditulisnya.

Blogger (personal) power : Kejujuran
Media blog memang suatu media yang sangat tepat untuk mencari informasi. Baik itu informasi tentang hal-hal formal maupun informasi non formal semacam review produk yang bisa menjadi acuan sebelum membeli sesuatu yang kalian inginkan. Para blogger mempunyai kejujuran dalam review produk yang dilakukannya. Sudah banyak produk menjadi korban kejujuran para blogger ini.

Blogger, terutama blogger personal tidaklah pernah lepas dari komunitas. Beragam komunitas blogger bermunculan dijejaring sosial. Ada yang hanya menjadi komunitas tempat buang link, namun tak jarang ada komunitas yang didalamnya tertata peraturan yang membuatnya rapi dan tidak terkesan sebagai TPL (tempat pembuangan link). Ada chemistry antara para anggota, yang selain menjadikan mereka solid juga menjadikan masing-masing dari mereka mendapatkan trafik pada blog yang mereka banggakan.

***

BLOGGER TUBAN
Termasuk salah satu komunitas blogger yang menjadi wadah berkumpulnya para blogger, baik itu blogger personal maupun blogger dengan aliran lain yang khusus berada di regional Tuban, Jawa Timur.

" Pada 30 Oktober 2011 komunitas blogger tuban di resmikan oleh pak gempurmedia di kopdar 1000 blogger nusantara semoga atas lahirnya kembali komunitas blogger tuban ini bisa melahirkan blogger-blogger di kota tuban...ayo podo kumpul para blogger tuban satukan tekat dan niat untuk masyarakat tuban. "
Blogger Tuban bercita-cita membudayakan blogging pada masyarakat Bumi Ronggolawe. Dan diharapkan dengannya akan semakin mempercepat perkembangan T.I di Kabupaten Tuban yang sekaligus diharapkan sebagai motor pembangunan Kabupaten Tuban.

Blogger Tuban dengan seperangkat peraturannya mencoba menjadi tempat bernaungnya para blogger seregional Tuban yang memberikan chemistry kebersamaan, bukan hanya sebagai TPL. Semoga dengan adanya komunitas Blogger Tuban ini akan menciptakan iklim blogging yang kondusif di Bumi Ronggolawe.

Bagi kalian para blogger yang berdomisili di Kabupaten Tuban, silahkan bergabung dengan Komunitas Blogger Tuban www.facebook.com/groups/B.Tuban. Dan mari bersama kita budayakan dan percepat pengembangan T.I melalui blogging.


Ditulis oleh Ahmad Mu'azim Abidin, salah satu admin komunitas Blogger Tuban yang hidup di blog pribadinya kaazima.blogspot.com.

# Tulisan ini merupakan salinan dari tulisan yang beralamat http://kaazima.blogspot.com/2012/11/blogger-tuban.html dengan izin dari pemilik tulisan.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Copyright © 2010 TIF All Rights Reserved

Design by Dzignine